MILO88 – Masjid Negara IKN Belum Bisa Gelar Shalat Idul Fitri 2025

Ibu Kota Nusantara (IKN) belum dapat menggelar pelaksanaan Shalat Idul Fitri 1446 Hijriah/2025.
Hal ini karena masjid dengan kapasitas 50.000 jamaah tersebut belum tuntas pembangunan fisiknya.
Deputi Bidang Bidang Sosial, Budaya, dan Pemberdayaan Masyarakat, Otorita IKN Alimuddin, menegaskan hal itu kepada Kompas.com, Sabtu (22/3/2025).
“Untuk ini, kami belum melaksanakan karena kemungkinan Masjid Negara belum selesai,” ujar Alimuddin.
Saat ini, Masjid Negara di IKN sedang dalam tahap pekerjaan struktur atap dan minaret, rata-rata progres mencapai 53,1 persen, sehingga saat ini belum bisa digunakan untuk shalat tarawih dan shalat Id.
Sedianya, Masjid Negara ditargetkan dapat beroperasi fungsional untuk melayani jemaah ibadah shalat tarawih dan Idul Fitri 2025.
Proyek yang menelan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) senilai Rp 940 miliar ini dirancang memiliki daya tampung 50.000 jemaah.
Sebelumnya, pada rancangan awal masjid ini, kapasitasnya hanya 25.000 jemaah pada masa puncak Hari Besar Keagamaan.
Namun, kemudian diminta oleh Kurator IKN Ridwan Kamil saat itu untuk ditingkatkan menjadi dua kali lipat daya tampung awal.
Masjid Negara IKN dibangun di atas lahan seluas 32.125 meter persegi dengan luas bangunan masjid 61.596 meter persegi.
Juga ada bangunan komersial seluas 2.212 meter persegi setinggi dua lantai, dan bangunan penunjang seluas 727 meter persegi satu lantai.
Pembangunan Masjid Negara di bawah tanggung jawab Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Kalimantan Timur dengan kontraktor pelaksana PT Adhi Karya Tbk–PT Hutama Karya KSO.